eksistensi dua dekade

11/09/2011 08:06:00 PM

lalu bukan tiba-tiba jika ternyata sampai juga ke hari yang meresmikan saya mencapai usia dua puluh.
saya ingat omongan dosen saya, ketika semua istimewa, maka tidak ada lagi yang istimewa; maka entah perlu disayangkan atau tidak jika karena saya telah terbiasa mengistimewakan setiap hari baru yang dipercayakan pada saya untuk hidupi lagi dan lagi, hari jadi usia dua puluh ini rasanya seperti hari-hari biasa yang mampir dalam siklus hidup saya.

hari ini patut dirayakan, sebagaimana hari-hari lainnya. hanya bedanya, dalam usia dewasa ini saya harus memiliki kesadaran yang berbeda tentang eksistensi saya sendiri dan tentu saja hubungannya dengan semesta di sekeliling saya. semakin bebas saya (atau setidaknya, semakin kebebasan itu saya idamkan), semakin besar tanggung jawab saya. dua dekade bereksistensi, dan masih akan tetap mengada dan menjadi; untuk terus belajar dan memenuhi tanggung jawab untuk terus berbagi.

dan untuk segala ucapan dan doa, saya mengucapkan terima kasih. Semesta memberkati.

You Might Also Like

0 comments

followers

Subscribe