11/23/2011 11:20:00 PM

"Dalam zaman yang disebut modern, dalam alam industri, semua harus bisa diukur, dipetakan, dan diperbandingkan. Padahal kejujuran, tidak harus dibandingkan dan tidak ada aturan umum. Sehingga saya dinilai lebih jujur dari Emak, misalnya. Saya tak ingin begitu, karena perkembangannya kemudian akan menguatirkan.
Saya lebih suka ketika bangun pagi dan berharap bisa jujur sehari ini. Bukan hanya ketika berkumpul, atau meneriakkan dalam pertemuan. Sebab kita mudah terjebak dalam kepura-puraan. Dan kepura-puraan terjadi tanpa kita sadari - terjadi dengan sendirinya. Tanggung jawab pribadi lebih penting bagi saya, dibandingkan harus mempertanggungjawabkan semua kegiatan yang terjadi."
- Arswendo Atmowiloto, dalam novel Blakanis (Gramedia, 2008)

You Might Also Like

0 comments

followers

Subscribe